Ternyata sudah hampir satu semester saya menjalani hari-hari dengan manusia-manusia absurd (termasuk saya juga absurd tentunya). Besok Rabu (16Feb2011) sudah mulai UAS. Hampir bisa dipastikan kami jarang ngobrol lagi (ini tidak berlaku di dunia maya, apalagi kalau ada kisi-kisi atau soal-soal sulit). Apa ya? Semoga bisa lebih kompak di semester 6 deh (meskipun agak ragu juga, soalnya semester 6 kami 'hanya' menghadapi 3 mata kuliah. Itu berarti makin jarang ketemu di kelas).
Berikut ini ada beberapa foto yang diambil bersama dosen-dosen kami tercinta, yang dengan penuh keikhlasan dan kerelaan hati mau berbagi ilmu dengan manusia-manusia absurd dari 3T Akuntansi Pemerintahan.
3T Akuntansi Pemerintahan bersama Pak John Ardi Alimin, dosen mata kuliah Hukum Administrasi Keuangan Negara II
3T Akuntansi Pemerintahan dengan Pak Suhariyanto, dosen Akuntansi Pemerintahan II
Belum dapat foto-foto sama dosen yang lain, nih. Hehehe.
Oke, semoga UAS dan KTTA kami semua sukses! Woohoooo....
Salam,
Wahyu Widyaningrum
Sunday, February 13, 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
amin.. woohoho.. semangat!!!
ReplyDelete